Agen Asuransiku$type=slider$snippet=hide$cate=0$count=10

Hedonic Treadmill; Gaya Hidup Jalan Ditempat

Adakah yang pernah mengalami hidup susah, gaji pas-pas an? Emangnya susah dan pas-pasa an itu yang seperti apa sih? Ya tergantung....


Adakah yang pernah mengalami hidup susah, gaji pas-pas an? Emangnya susah dan pas-pasa an itu yang seperti apa sih? Ya tergantung. Kalau kamu hidupnya di Jakarta, pendapatan kurang dari 3 juta rupiah per bulan, bisa jadi akan merasakan maksud dari pertanyaan ini. Sebaliknya kalau kamu hidup di sebuah kota kecil kabupaten, pendapatan segitu mungkin sudah lumayan.
Tetapi bukan itu poinnya. Poin sebenarnya adalah berpendapatan minimalis, yang hanya bisa muter untuk kebutuhan hidup sehari-hari, tanpa ada sisa untuk ditabung, apalagi beli investasi dan bayar premi asuransi.
Pas-pas an disini juga berkonotasi cukup, atau lebih tepatnya; secukupnya. Pendapatan sebulan 800 ribu rupiah, cukup. Pendapatan meningkat jadi 2 juta rupiah sebulan, cukup. Sampai kemudian pendapatan melambung tinggi hingga mencapai 20 atau 25 juta rupiah per bulan, cukup juga.
Sama-sama cukup, tetapi ada sesuatu yang berbeda. Apakah itu? Ya, gaya hidup. Dulu kosmetik cukup pakai viva atau wardah, sekarang? Pakai yang perawatan merk terkenal. Dulu, sepatu beli yang diskonan matahari 70+20 % diakhir pekan, sekarang ? Musthi pakai yang branded dari butik-butik terkenal. Dulu beli baju di ITC, sekarang? cobain Zara, Giordano,dan semacamnya. Dulu ngopi cukup di cafe, yang harga secangkirnya tidak lebih dari 10 ribu rupiah, sekarang? seringnya nongkrong di café-café yang daftar menunya cukup untuk makan orang miskin selama sebulan.
Dulu pake tas merk Elizabeth atau beli KW super, sekarang ? coba deh pake Fossil eh naik dikit nyobain Coach, Kate Spade, naik lagi pake LV, Gucci. Dulu targetnya punya motor, sekarang ? beli mobil. Setelah punya mobil sekelas Toyota Avanza, sekarang gak mau, ganti dong pakai pajero sport, atau fortuner.
Jadi, kesimpulannya? Pendapatan seberapapun, pada akhirnya akan habis juga. Hanya pas dan cukup, masih tetap belum ada sisa untuk investasi dan bayar premi asuransi. Boro-boro asuransi dengan uang pertanggungan milyaran, asuransi kesehatan saja masih nebeng BPJS.
Why?
Jawaban yang paling masuk akal adalah karena ekspektasi dan gaya hidup pasti juga ikut naik berbanding lurus dengan naiknya pendapatan. Nafsu membeli barang mahal akan terus meningkat sejalan dengan pendapatan yang juga terus naik.
Jadi, hedonic treadmill disini memiliki arti ibarat orang yang berlari dan mengejar sesuatu, padahal sebenarnya diam saja di tempat, konon rasa bahagianya sebenernya gak maju-maju. Tau sendiri kan treadmill ? Kita mau lari 10km pun ya gak bakal kemana-mana, tetap disitu aja.
Artinya, ternyata banyak orang yang tanpa sadar terjerumus dan yakin bahwa menaikan standar hidup akan membuat diri bahagia padahal hanya semu semata, jalan di tempat.
Uang dan pendapatan sebanyak apapun gak akan pernah cukup, kebutuhan seakan gak ada habisnya. Tetapi kadang banyak juga orang gak ngeh dengan kondisi ini.
Diantara ciri-ciri orang seperti ini;
  1. Memaksakan keinginan, sampai rela nyicil demi memiliki barang branded
  2. Harus nongkrong di tempat makan/cafe berkelas
  3. Ingin terlihat sukses dan berkelas, tampil dengan barang branded padahal isi rekening, ya gitu deh
  4. Tidak punya investasi dan tujuan hidup. Ya gimana mau investasi uang habis karena boros. Konon tujuan  hidupnya hanya jalanin apa yang ada di depan mata. Urusan masa depan mengalir dan ikut arus.
  5. Tidak punya asuransi, kalaupun punya paling cuman BPJS

Kalau mau, konon ada beberapa cara untuk keluar dari kondisi ini
  1. Mengakui bahwa memang terjebak dalam hedonic treadmill. Sadar diri dulu lah intinya, baru coba rubah pola pikir
  2. Mulai merencanakan keuangan dan ubah gaya hidup. Mulai memilah dan memilah mana yang “kebutuhan” dan mana yang “keinginan”.
  3. Fokus pada perencanaan, masa depan jauh lebih berarti dibanding terlihat keren di masa kini
  4. Disiplin, poin terakhir ini yang bisa jadi paling berat.

Kalau anda adalah orang yang tergambar dalam artikel ini, ada baiknya segera mulai berubah. Merubah pola pikir, sekaligus merubah gaya hidup. Tidak ada kata terlambat, karena juga tidak ada penyesalan yang jalan didepan.

VIDEO PILIHAN


Baca Juga

Name

agen asuransi,41,allianz,3,asuransi,160,asuransi kendaraan,4,asuransi kesehatan,11,asuransi pendidikan,1,asuransi prudential,20,asuransi sakit kritis,11,asuransi syariah,2,asuransi terbaik 2018,9,asuransi terbaik 2019,2,berita asuransi,47,bisnis asuransi,2,BPJS,5,BPJS Kesehatan dan ketenagakerjaan,8,catatan dahlan iskan,4,fuse,4,generali,1,grab,1,iconnet madiun,1,Iconnet nganjuk,1,iconnet ponorogo,2,investasi dan trading saham,5,jiwasraya,2,keuanganku,149,klaim asuransi milyaran,1,legiman pengemis pati,1,liburan akhir tahun,1,lowongan pekerjaan,2,lowongan pekerjaan agen asuransi,1,marketing academy,55,Panin Dai-Ichi Life,1,prudential,47,Prudential ponorogo,3,prullink generasi baru,1,Saham,4,Sequis Life,1,Serba-Serbi,150,syahrini,1,tahun baru 2019,1,tarif tol trans jawa,1,tips kesehatan,28,umkm,2,video populer,14,virus corona,57,
ltr
item
Literasi Keuanganku: Hedonic Treadmill; Gaya Hidup Jalan Ditempat
Hedonic Treadmill; Gaya Hidup Jalan Ditempat
https://3.bp.blogspot.com/-TkEaViJEmwg/XNw6loLoR-I/AAAAAAAAASA/QCn-llb-PRMalkGyUqnRg5VY5hL2U1rPACLcBGAs/s200/treadmil1.jpg
https://3.bp.blogspot.com/-TkEaViJEmwg/XNw6loLoR-I/AAAAAAAAASA/QCn-llb-PRMalkGyUqnRg5VY5hL2U1rPACLcBGAs/s72-c/treadmil1.jpg
Literasi Keuanganku
https://www.literasikeuanganku.com/2019/05/hedonic-treadmill-gaya-hidup-jalan.html
https://www.literasikeuanganku.com/
https://www.literasikeuanganku.com/
https://www.literasikeuanganku.com/2019/05/hedonic-treadmill-gaya-hidup-jalan.html
true
8999826961204974482
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH AGEN ASURANSI Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy
close