Sang founder “Alibaba”, situs e-commerce terbesar di dunia, Jack Ma,baru saja mengunjungi Indonesia. Selain bertemu dengan Presiden Jokowi ...
Sang founder “Alibaba”, situs e-commerce terbesar di dunia, Jack Ma,baru saja mengunjungi
Indonesia. Selain bertemu dengan Presiden Jokowi dalam rangka penutupan Asian
Games beberapa bulan yang lalu, Jack Ma juga berkomitmen untuk turut serta
berperan dalam pengembangan startup di Indonesia.
Dibalik
kisah sukses hidupnya, salah satu orang terkaya di dunia yang berlatar belakang
seorang guru ini ternyata memiliki banyak kalimat
sakti yang bisa kita adopsi dalam meniti kesuksesan dalam kehidupan kita
masing-masing.
Nah ini
dia beberapa kalimat sakti yang
berhasil saya rangkum, simak dibawah ini;
1. “Saat miskin,
kurangi waktumu di rumah, perbanyaklah kegiatan di luar. Saat kaya,
perbanyaklah waktu di rumah, kurangi kegiatanmu di luar. Ini adalah seni kehidupan”
Kebanyakan
dari kita justru melakukan secara kebalikannya, saat tidak punya uang
bermalas-malasan di rumah, sedangkan ketika banyak uang sering pergi
jalan-jalan dan bersosialita.
2. “Saat miskin,
gunakanlah uangmu untuk orang lain, saat kaya gunakanlah uangmu untuk keluarga
dan orang-orang yang kamu cintai! Banyak sekali orang yang terbalik melakukan
kedua hal ini”.
Lagi-lagi
kebalikannyalah yang seringkali kita lakukan, ketika miskin ada banyak dari
kita yang pelit dalam membantu orang lain, bahkan saat kaya pun banyak diantara
kita yang justru balas dendam kepada orang-orang yang kita anggap tidak mau
membantu saat kita sedang miskin.
3.
“Saat miskin jangan
perhitungan, bersikap baik lah terhadap orang lain, ini baru namanya orang
miskin tapi banyak akal. Saat kaya, harus belajar membuat orang lain baik
terhadapmu, dan kamu harus lebih baik lagi terhadap orang lain. Ini adalah cara
hidup yang sangat indah, tapi hanya sedikit orang yg mengerti”.
Saat miskin
harus royal, tapi saat kaya, jangan pamer lagi.. Hidup ini akan kembali dalam
kesederhanaan, kembali dalam ketenangan. Bisa tidak guys seperti ini?
4.
“Masa muda adalah
kekayaan paling besar, hargai setiap waktu kehidupan, tidak perlu takut pada kemiskinan!
Yang penting kamu harus tahu bagaimana melatih diri, hal apa yg utama, apa yg
harus diinvestasikan dan kapan harus menghemat”.
Sepertinya ini
benar-benar berkaca dari pengalaman pribadi Jack Ma sendiri nih guys, masa mudanya yang banyak dihabiskan
dalam keadaan serba kekurangan, namun tidak menyurutkan semangatnya untuk terus
maju menggapai kesuksesan.
5. “Jangan sembarang
beli pakaian, kamu boleh beli sedikit, tapi beli lah yang berkualitas baik.
Perbanyaklah makan dengan orang luar, kamu harus berani mengeluarkan uang dan
mentraktir orang-orang yg lebih berhikmat dan lebih giat darimu”.
Nah ini lagi
nih yang sepertinya juga lumayan sulit. Pastinya kebanyakan dari kita, apalagi
yang muda-muda tidak mau ketinggalan tren mode terkini. Ditambah lagi anak kos,
maunya di traktir melulu.
Itu tadi
kumpulan kalimat sakti yang bisa tetap memotivasi kita saat miskin
sekalipun. Ingat guys, umur dan kesehatan adalah modal utama dalam meraih
kesuksesan di masa depan. Jadi, mau berapapun umur kamu sekarang, selama kamu
masih dikaruniai kesehatan, kejarlah mimpimu.
COMMENTS